Claudio Bravo memiliki harapan agar Lionel Messi memikirkan kembali rencananya soal pensiun dari ajang internasional dan tetap membela Argentina lebih lama.
Superstar Barcelona tersebut tampak terpukul selepas Argentina kalah 4-2 lewat drama adu penalti di final Copa America Centenario, hasil yang membuat Messi berpikir untuk menyudahi kariernya di tim nasional.
Messi — pencetak gol terbanyak dalam sejarah Argentina — menjadi salah satu pemain yang gagal melakukan eksekusi penalti, membuat timnya terpaksa menelan kekalahan ketiga secara beruntun di final turnamen besar.
“Bagi saya, Messi tetaplah pemain terbaik di dunia,” ujar Bravo, penjaga gawang Cile yang juga merupakan rekan setim Messi di Barcelona.
“Kami semua tahu betapa hebat kualitasnya. Saya akan memberikan julukan pemain terbaik di dunia.”
“Saya berharap semoga ia tetap melanjutkan kiprahnya bersama skuat Argentina untuk beberapa tahun ke depan.”